Lombok Timur Menyambut Baik Program Cek Kesehatan Gratis

Keterangan FOTO : DR H Fathurrahman Kepala Dinas Kesehatan Lombok Timur

LOTIM LOMBOKita- Pencanangkan program cek kesehatan gratis bagi masyarakat, yang dilakukan oleh pemerintah pusat, dalam mendukung nawacita Presiden RI Prabowo,mendapat sambutan dari pemkab Lombok Timur, karena program tersebut dinilai baik dan bagus.

” program cek kesehatan gratis yang merupakan program nasional.kita Lombok Timur Menyambut baik, karena program ini sangat bagus dan bermanfaat bagi masyarakat dalam mendeteksi dini penyakit yang diderita oleh masyarakat,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Lombok Timur DR H Fathurrahman, dikantornya, Rabu (12/2).

Menurut Kadikes, program cek gratis yang telah di launching 10 Februari lalu, Lombok Timur sejak beberapa Minggu lalu, pihaknya telah melakukan persiapan untuk mensukseskan program cek gratis kesehatan tersebut ditingkat Puskesmas.

” Pada prinsipnya, untuk program cek kesehatan gratis ini, masyarakat yang ingin cek kesehatan dapat mendapatkan diri melalui degitalisasi, seperti aplikasi atau watshapp, bagi yang tidak paham,mereka bisa datang langsung ke Puskesmas untuk mendaftarkan diri dan pasti dilayani,,” sebutnya.

Untuk pelayan cek gratis ini, menurut Kadikes dilakukan diseluruh Puskesmas, sebagimana intruksi dari pemerintah pusat. ” Untuk saat ini dimulai dari Puskesmas terlebih dahulu, dan untuk Lotim ada 35 Puskesmas, petugas puskesmaspun siap melaksanakan.” Sebutnya.

Fathurrahman juga tak menampik kalau banyak masyarakat yang enggan pergi untuk mengecek kesehatannya, sehingga hal ini membutuhkan edukasi, dan memberikan penjelasan penjelasan kepada masyarakat yang tidak berani cek kesehatan, ” tak hanya memberikan pelayanan semata tetapi juga memberikan edukasi, kalau cek kesehatan itu penting, ” katanya.

Dengan adanya cek kesehatan ini, dapat mendeteksi dini terhadap penyakit yang di derita oleh masyarakat bersangkutan. ” Cepat tahu penyakitnya, cepat dilakukan antisipasi,” sebutnya..seraya mengatakan, tim kesehatan siap melayani dan mensukseskan program cek kesehatan gratis ini, sebagaiamana yang di lakukan kabupaten kota se Indonesia.

“Insya Allah tim kesehatan kita siap melaksanakan program cek kesehatan gratis ini, sebagaikana yang dilakukan oleh kabupaten kota se Indonesia,” paparnya.